Wednesday, June 07, 2006
Bday Cake untuk Kelvin
Birthday cake ini benar benar unik dan penuh tantangan. Bagaimana tidak, Aris sudah bilang jauh-jauh hari bahwa keluarganya tidak suka kue-kue an terutama cake. Juga tidak doyan buttercream. Berikutnya Kelvin the B'Day boy tidak suka coklat-coklatan, sementara anggota keluarga lain lumayan suka coklat. Nah lhoo....tukang kuenya bingung.

Akhirnya diputuskan membuat kue separo Gateau Moccha dengan filling Choco Ganache, separo lagi Strawberry Cake dengan filling Blueberry Jam, karena blueberry jam lebih enak dan nggak pasaran dibandingkan strawberry.Sponge cake nya dibuat dg metode genoise sehingga extra lembut.Berikutnya penutup kuenya adalah Whip Cream rasa Moccha.

Resikonya Birthday Cake dengan menggunakan whip cream adalah nggak bisa jauh-jauh dari kulkas, karena cepet lumer. Begitu juga hiasan nya nggak bisa bermodel-model karena sifat whip cream yang cepat lumer.Hiasan nya pakai edible yang didesain sesuai kemauan Bday Boy, semua tokoh Dora the explorer (terkecuali si Dora nya because she's a girl hehe..) dan semua tokoh Winnie the PoohInilah hasil kuenya.


Setelah Tante Aris ambil kue pagi-pagi ke rumah, aku, Catherine, Ben, mama dan adek-adekku jalan-jalan ke Mangga Dua cari keperluan baby untuk Tante Atiek.Eh nggak lama ada sms dari Tante Aris"Thx mbak Vita. kuenya enak. Ini rekor 1 org abis 2 potong, termasuk kelvin, he2x"
wah syukurlah. Salam dan Happy Bday untuk Kelvin yaa
happy 3th birthday