Seorang teman memesan cake untuk ultah boss dan syukuran di kantornya.
Agak besar ya Vit…
jadi aku tawarkan ukuran 40x60, tak lama kemudian dia sms lagi, masih kurang besar….maunya 100x50 cm. Dan karena si ibu Cuma tau bahwa kue terenak adalah lapis Surabaya, maka maunya kudu lapis Surabaya. Udah gitu waktunya mepet banget!
Mulai deh pontang panting.
Hal paling menyebalkan dalam pembuatan giant cake adalah tidak ada yang jual doos dan alasnya. Yang mana sangat memakan waktu untuk membuatnya.
Pertama adalah mengukur dan memotong tripleks. Berikutnya karena cakenya berat, jadi harus dilapisi dengan stryrofoam lembaran.
Lalu tripleks dan stryrofoamnya disatukan dan dibungkus dengan kertas perak.
Perjuangan berikutnya adalah membuat doos nya yang harus pakai disambung sambung pula. Bener bener prakarya deh!
Agak besar ya Vit…
jadi aku tawarkan ukuran 40x60, tak lama kemudian dia sms lagi, masih kurang besar….maunya 100x50 cm. Dan karena si ibu Cuma tau bahwa kue terenak adalah lapis Surabaya, maka maunya kudu lapis Surabaya. Udah gitu waktunya mepet banget!
Mulai deh pontang panting.
Hal paling menyebalkan dalam pembuatan giant cake adalah tidak ada yang jual doos dan alasnya. Yang mana sangat memakan waktu untuk membuatnya.
Pertama adalah mengukur dan memotong tripleks. Berikutnya karena cakenya berat, jadi harus dilapisi dengan stryrofoam lembaran.
Lalu tripleks dan stryrofoamnya disatukan dan dibungkus dengan kertas perak.
Perjuangan berikutnya adalah membuat doos nya yang harus pakai disambung sambung pula. Bener bener prakarya deh!
Dasar rezeki, pesanan cake cake giant ini cukup sering berdatangan. Antara lain dari Inan Salon untuk merayakan Ulang Tahun ke 17. Sungguh suatu kehormatan untuk ku bisa ikut memeriahkan ulang tahun salon favoritku ini. Semasa masih tinggal di Rawamangun, tiap minggu pasti aku bisa ditemukan di Inan Salon. hehe...
Jeng Mila..ayo kapan buka di Bekasi ?
Seperti biasa, saat kepepet pasti aja ada masalah. Logo yang dikirim via email nggak sampai sampai juga. Akhirnya ketauan saat itu Yahoo sedang bermasalah. Untunglah ada kurir yang bisa pick up CD logo nya. Berikutnya, tentu saja (lagi lagi) begadang. Giant cake dan beberapa belas cake untuk souvenir tetamu VIP menanti untuk disulap.
Happy Birthday Inan Salon, semoga bertambah sukses, dan semoga puas dengan kuenya.
0 Comments:
Post a Comment
<< Home